--> Skip to main content

Beberapa Tanaman Hias Pilihan (Bag 2-Habis)

Para pembaca yang budiman, ini adalah bagian kedua dari tulisan mengenai beberapa tanaman hias pilihan yang bisa anda pilih untuk anda aplikasikan di rumah atau tempat milik anda lainnya.

Bagi anda yang belum membaca bagian satu dari tulisan ini, silahkan anda klik disini.
Kita lanjut pembahasannya ya, berikut tanaman-tanaman hias pilihan lainnya untuk anda :

Iris



Iris memiliki nama latin Neomarica longifolia. Tanaman jenis ini sangat cocok jika ditanam secara berkelompok dan difungsikan sebagai pembatas atau pengisi. Daun tanaman Iris berwarna hijau dengan bentuk memanjang. Iris memiliki bunga berwarna kuning cerah yang cantik.

Daun Bahagia



Tanaman ini memiliki nama latin Dieffenbachia. Bentuk daunnya khas berukuran lebar, dengan kombinasi warna hijau berpadu bercak hijau muda atau kuning sehigga tampak sangat menarik. Salah satu keunggulan tanaman hias ini adalah daya tahannya ketika dia ditempatkan di dalam ruangan. Karena tidak semua jenis tanaman hias memiliki daya tahan yang tinggi ketikaa ditempatkan indoor.

Uniknya, jika daun bahagia ditempatkan di dalam ruangan maka warna hijaunya akan tampak lebih tua.

Bugenvil



Tanaman hias bougenville ini memiliki nama latin Bougenville. Di beberapa daerah, tanaman ini lebih dikenal dengan sebutan kembang kertas. Disebut seperti itu karena memang jika dilihat dari dekat, fisik bunga bugenvil mirip dengan kertas. Tanaman ini memiliki bunga yang berwarna warni, ada yang merah, putih, ungu, pink, bahkan ada juga yang berwarna kuning.

Jika sudah tumbuh bunga, maka makin lama akan makin tampak rimbun bunganya. Tanaman ini termasuk jenis tanaman rambat, sehingga seringkali ditempatkan pada dinding atau pergola.

Palem Wregu



Nama latin tanaman hias ini adalah Rhapis excelsa. Palem Wregu memiliki daun yang berbentuk melebar, sepintas mirip bentuk kipas. Pertumbuhannya merumpun dengan batang yang beruas-ruas seperti bambu. Pada batang Palem ini terdapat bulu-bulu halus.

Lili Paris



Tanaman hias ini memiliki nama latin Chlorophytum comosum. Lili Paris termasuk tanaman hias berjenis rumput dengan daun berwarna hijau dan putih berbentuk seperti pita tipis. Cocok ditanam berkelompok dengan fungsi sebagai ground cover, atau cocok juga sebagai tanaman hias untuk vertical garden. Memiliki perakaran yang pendek dengan anakan yang relatif cepat tumbuhnya.

Kucai Mini



Memiliki nama latin Ophiopogon dwarf, kucai mini termasuk tanaman hias yang mudah tumbuh karena memiliki perakaran yang dangkal. Seperti halnya lili paris, tanaman hias ini juga cocok untuk dijadikan ground cover atau penutup lahan.

Cara untuk memperbayak tanaman ini relatif mudah, yaitu cukup dengan memisahkan anakan, lalu langsung ditanam.

Pandan Bali



Pandan Bali memiliki nama latin Dracaena draco. Berbentuk cukup eksotis sehinngga banyak diminati pecinta taman. Tanaman hias ini sangat cocok untuk dijadikan tanaman pilihan taman bertema minimalis.

Pandan bali bisa ditanam langsung di tanah, bisa juga jika ingin ditanam di dalam pot. Cara memperbanyak tanaman hias jenis ini adalah dengan stek batang. Dengan bentuknya yang eksotis, pandan bali bisa diandalkan untuk menjadi focal point pada sebuah taman.

Papirus



Tanaman dengan nama latin Cyperus papyrus ini termasuk jenis tanaman air. Bentuk tangkainya panjang, dengan bunga yang menyebar di ujung tangkai. Jika dibayangkan, bentuknya hampir mirip dengan pecahan kembang api di udara.

Cara memperbanyak tanaman hias ini adalah dengan memisahkan rumpun anakannya.

Puring



Tanaman hias ini lebih sering digunakan sebagai tanaman pagar, dengan daun yang agak lebar dan termasuk tanaman yang dangkal perakarannya. Puring mudah menjadi kering jika sering terkena sinar matahari yang terik. Selain itu tanaman hias ini juga tidak terlalu tahan terhadap air yang berlebih.

Philodendron



Daun menjadi keunggulan dari tanaman ini karena bentuknya yang eksotis, lebar serta beragam. Tanaman hias ini juga bisa ditanam di pot maupun langsung ditanam di tanah. Karakter tanaman ini tidak tahan terhada panas. Bagi anda yang menyukai taman tropis, tanaman hias ini layak untuk menjadi pilihan pengisi taman.

Rumput Gajah Mini



Rumput gajah mini memiliki nama latin yang cukup panjang dan tidak mudah diingat, yaitu Axonous compresus ‘dwarf’. Termasuk rumput yang sangat umum digunakan di berbagai jenis taman. Memiliki daun yang lebar dengan perakaran yang cukup dangkal. Hingga saat ini rumput gajah mini masih menjadi idola pecinta taman karena warna hijaunya yang menyejukkan mata.

Peace Lily



Nama latin tanaman ini adalah Spathypillum. Memiliki daun berwarna hijau tua, dengan bunga berwarna putih sehingga kombinasi daun dan bunganya sangat kontras. Daun peace lily tidak terlalu tahan terhadap teriknya sinar matahari yang terus menerus, sehingga tanaman ini membutuhkan tingkat kelembapan yang tinggi agar bisa tumbuh dengan subur.

Peace lily cocok untuk diaplikasikan di luar ruangan (outdoor) maupun di dalam ruangan (indoor).

Demikian uraian singkat mengenai beberapa jenis tanaman hias pilihan yang dapat anda jadikan referensi untuk menghadirkan keindahannya di taman anda. Silahkan dicoba..


Salam hangat.
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar