--> Skip to main content

Tips Menanam Cemara Udang Untuk Taman di Rumah

Cemara Udang

Untuk anda yang memiliki rumah dengan dengan taman yang ada kolamnya, mungkin anda masih kebingungan. Kira-kira tanaman apa yang cocok untuk taman seperti ini ya? Jika memang itu letak permasalahannya, jangan khawatir, tanaman-tanaman hias yang mampu menambah kesan lembut pada jenis taman seperti ini sangatlah banyak. Salah satunya adalah cemara udang.

Cemara udang berbeda dengan pohon cemara yang ada di pegunungan itu. Cemara ini sering dijadikan sebagai hiasan dalam sebuah taman, dan memiliki daun kecil yang mampu membuatnya lebih terkesan lembut. Berbeda dengan cemara hutan yang hidup subur di dataran tinggi, cemara ini bisa tumbuh subur dimanapun termasuk taman rumah anda.

Selain bisa ditanam secara langsung pada tanah, cemara udang juga sering dimanfaatkan sebagai tanaman bonsai. Meskipun cemara udang memiliki daun yang kecil dan lembut, namun hal ini tidak mengurangi keindahannya sebagai tanaman bonsai, bahkan hal ini terlihat jauh lebih unik dan berbeda dari bonsai pada umumnya.

1. Pembibitan udang cemara

Jika anda sudah pernah melihat cara pembibitan pohon cemara yang ada di pegunungan, anda tidak akan kesulitan untuk melakukan pembibitan pada pohon ini, karena cemara udang dan cemara pegunungan memiliki cara pembibitan yang sama yaitu dengan cara mencangkoknya.
Sebelum melakukan pencangkokan, anda harus memastikan bahwa indukan tersebut sudah memiliki umur yang cukup untuk dicanggkok.  Jika anda berniat untuk membuat bonsai cemara udang, sebaiknya anda memilih batang indukan yang sudah besar.
Lakukan penyiraman secara rutin pada bagian pencangkokan, agar akar pada udang cemara bisa tumbuh subur. Jika anda sudah akar sudah lumayan banyak, potong dan diamkan dalam satu malam pada ruangan yang lembab. Setelah itu baru anda bisa menanam pada media tanam, baik pot atau tanah langsung. Untuk bonsai sendiri akan jauh lebih baik ditanam pada media pot.

2. Penanaman udang cemara

Jika anda ingin menanam pada media pot, anda harus mencampur terlebih dahulu tanah dan pupuk dengan komposisi yang sama. Ambil batang udang cemara yang sudah siap tanam, dan masukan ke dalam pot dengan kedalaman mencapai 15 centimeter. Jika anda menanam pada media tanah, anda harus nenancapkannya pada kedalaman 30 centimeter.

3. Perawatan udang cemara

Untuk perawatan cemara udang sebenarnya tidaklah terlalu rumit, namun anda harus melakukan beberapa hal secara teratur agar udang cemara yang ada di taman anda bisa tumbuh subur. Pertama lakukan pengairan secara rutin yaitu dua kali sehari. Lakukan pengairan secara wajar, jangan terlalu banyak dan jangan terlalu kekurangan.

Jika anda ingin membuat bonsai udang cemara, anda bisa melakukan pemangkasan pada pohon hias yang satu ini sesuai dengan bentuk yang ada hendaki. Sedangkan untuk perawatan lain seperti pemberian kompos dalam satu bulan sekali dan juga penyiangan.


Semoga bermanfaat..
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar